October 31, 2024

Nama Revi Mariska memang kerap menjadi perbincangan netizen. Meski tak lagi aktif bermain film kolosal, namun tingkah Revi di sosial media yang dianggap aneh membuatnya kerap menjadi sorotan. Belum lama ini, Revi juga tampak mengupload foto dirinya yang mengenakan gaun merah dengan bagian punggungnya yang terbuka. Foto yang menampilkan tato di punggungnya tersebut sontak mendatangkan beberapa komentar dari para followernya.

Beberapa akun pun membanjiri postingan Revi Mariska, seperti komentar dari zivanachantika yang mengungkapkan, “Tatto”a bikin jelek .. lebih bagus gak ad tatto.. klo mau pake tatto jangan nannggung gtu mbak”a,” Akun amarisa370 juga jadi salah satu yang meramaikan kolom komentar, “Kecil amat sayapnx,”  juga akun muhamadavid_ yang mengungkapkan hala serupa, “Koq sayapnya kecit @dhe2re_mariska?”


[Image Source]

Nama Revi Mariska memang kerap menjadi bulan-bulanan para netizen. Namun sejauh ini Revi sepertinya tak pernah ambil pusing. Revi terlihat terbiasa dengan bullying di sosial media. Terbukti dengan pernyataan Revi yang menyatakan, “Gw bukan kanak2 lagi skrg udah gede, ga perlu2 lagi buat dmanza2in,.. ga usah ngarepin gw kya yg dulu2,.. lo pada lupa diri, inget ga dulu n skrg tuch harus beda.” Revi menulis kalimat tersebut di salah satu postingan di instagram.

Namun, pendapat jika hater adalah orang yang paling mencintaimu mungkin ada benarnya. Sebab, meski kerap kali mencibir dengan komentar-komentar kurang menyenangkan, toh akun instragram Revi Mariska tetap di instragram  @dhe2re_mariska masih memiliki banyak sekali follower, sekitar 182.000 follower. Dan para penghujat tentu saja salah satu bagian dari follower Revi yang selalu menyaksikan postingan-postingan Revi tiap harinya. Jika hater sejati, tentu saja sudah meng-klik unfollow Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *