October 31, 2024

Belakangan, hubungan asmara antaran Mikha Tambayong dan Fero Walandouw ramai diperbincangkan oleh banyak orang. Dua artis muda ini disebut-sebut terlibat cinta lokasi dan terlihat mesra baik di depan televisi maupun di media sosial. Baru beberapa minggu berpacaran, semua foto mereka yang terupload di media sosial tiba-tiba menghilang. Kabarnya hubungan asmara keduanya telah kandas.

Bukan kali pertama bagi Mikha menjalani kisah asmara kilat di kehidupannya. Artis 22 tahun ini hampir sering berpacaran dan akhirnya kandas tak lama kemudian. Pun berkali-kali kandas, Mikha memang jago banget mendapatkan hati pria-pria berwajah menawan. Selain Fero, beberapa mantan kekasih Mikha di bawah ini juga ganteng parah, loh. Siapa aja sih?

1. Mantan Kekasih Shireen Sungkar

Masih ingat dengan nama Adly Fairuz? Yap, artis ganteng satu ini dulunya dikenal sebagai kekasih dari Shireen Sungkar. Namun, hubungan Adly dan Shireen kandas di tahun 2011 lalu. Kabarnya, pisahnya Adly dan Shireen ini disebabkan oleh adanya orang ketiga. Ialah Mikha yang saat itu tengah dekat dengan Adly lantaran terlibat film yang sama.

Kendati berkali-kali membantah, tak dipungkiri banyak sekali yang curiga jika mereka memiliki hubungan asmara. Kisah cinta mereka pun terbilang cukup menarik perhatian hingga berita tersebut perlahan menghilang dari layar kaca. Tak kalah dengan Fero, Adly termasuk pria idaman banyak wanita. Selain ganteng, Adly juga memiliki suara khas yang enak banget di dengar.

 

2. Randy, Aktor Kece Pemilik Tubuh Seksi

Bukan hanya Adly Fairuz, ternyata Mikha juga pernah dekat dengan Randy Pangalila. Kedekatan mereka terjalin ketika Mikha masih terbilang baru di dunia hiburan. Keduanya terlibat satu program televisi dan sering menghabiskan waktu bersama. Dari situlah keduanya pun akhirnya makin dekat dan kabar pacaran mulai beredar di dunia hiburan.

Seperti dengan Adly, Mikha tak pernah memberikan pernyataan mengenai kedekatannya dengan Randy. Ia hanya mengatakan bahwa dirinya dan Randy hanyalah sebatas teman. Well, kendati memang berpacaran, dua artis ini sebenarnya sangat cocok. Sama-sama sempurna dan juga cinta dengan olahraga. Sayang, kini Randy telah memiliki belahan hati yang tak kalah cantik dari Mikha.

 

3. Ajun Perwira, Aktor Muda yang Kini Jadi DJ

Kembali terlibat cinta lokasi dengan lawan mainnya, kali ini artis ganteng yang pernah dekat dengan Mikha adalah Ajun Perwira. Well, siapa sih yang tak akan terpesona dengan Ajun Perwira? Sudah ganteng, berpendidikan, karier menanjak, baik pula. Tentu saja banyak wanita yang antri untuk mendapatkan aktor muda satu ini.

Mikha pun pastinya juga merasakan hal yang sama seperti penggemar Ajun. Beruntungnya, kekaguman Mikha tersebut tak bertepuk sebelah tangan. Keduanya pun sama-sama saling mengagumi dan dekat satu sama lain. Bukan hanya dengan Mikha saja, ternyata Ajun juga sangat dekat dengan mamanya.

 

4. Adik Ganteng Nadine Chandrawinata

Siapa lagi kalau bukan Marcel Chandrawinata. Sebenarnya, pada awalnya Mischa Candrawinata lah yang dikabarkan dengan Mikha tersebut. Namun, Mischa membantah dan membeberkan bahwa saudara kembarnya yang tengah dekat dengan Mikha. Lewat Mischa pula terungkap bahwa Mikha dan Marcel sering jalan berdua.

Sayangnya lagi-lagi Mikha gagal menjalin hubungan dengan adik Nadine satu ini. Ia malah mengaku telah memiliki kekasih yang bukan dari kalangan artis. Well, kendati tak jadi menjadi kekasih dan melangkah ke jenjang pernikahan, Marcell juga terbilang ganteng dan menawan bukan?

Well, itulah dia para pria yang pernah dekat dengan Mikha. Entah telah berpacaran atau tidak, tetap saja selera Mikha dalam memilih kekasih memang benar-benar sempurna. Nah, di antara para pria di atas, Mikha lebih cocok dengan siapa nih?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *