October 31, 2024

Zodiak sudah dipercaya oleh bangsa Babilonia sejak 2300 tahun yang lalu. Bangsa Babilonia membagi langit menjadi 12 rasi bintang yang saat ini kita kenal dengan zodiak. Menurut zodiak inilah, kepribadian, kejadian masa depan, dan asmara kita dapat diketahui dari posisi matahari, bulan, dan benda langit lainnya saat kita lahir. Mereka percaya semacam ada kekuatan mistis tersendiri dari benda-benda langit ini untuk mempengaruhi kehidupan di bumi.

“Kemarin aku punya pacar zodiaknya Pisces, terus kita putus. Katanya emang zodiak Pisces nggak cocok sama Cancer, Cancer tuh cocoknya sama Aries. Kalau gitu aku kudu cari cowok yang zodiaknya Aries.” 

Seperti contoh diatas, hingga kini ramalan zodiak masih dipercaya oleh sebagian orang, apalagi jika ramalan itu menyangkut soal masa depan atau asmara. Seperti keempat couple top Bollywood ini, menurut ramalan zodiak beberapa dari mereka sama sekali nggak cocok jika harus menjalani hidup bersama apalagi sampai menikah, tapi ada juga yang memang sudah terlahir untuk saling berjodoh. Siapa saja couple Bollywood tersebut? Simak yuk!

1. Gauri Khan – Shah Rukh Khan (Libra – Scorpio)

Shah Rukh Khan punya zodiak Scorpio sementara Gauri Khan adalah Libra. Keduanya punya aura mistis dan ini yang menimbulkan ketertarikan antar keduanya. Mereka saling merindukan dan ini yang membuat hubungan keduanyamenjadi semakin erat. Baik Scorpio dan Libra suka ngobrol, jadi ketika Shah Rukh dan Gauri sudah mulai berdebat percikan asmara antara keduanya dengan mudah akan tersulut.

Sebagai seorang Libra, Gauri punya tendensi untuk membahas topik secara panjang lebar dan karena Shahrukh adalah Scorpio sejati ia sanggup mengimbangi Gauri. Jadi keduanya terus saling beradu intelegensi dengan cara yang positif. Mereka juga punya kemampuan saling mempengaruhi untuk bisa menenangkan, memberi inspirasi satu sama lain, dan menjaga respect tujuan yang berbeda.

Shah Rukh Khan dan Gauri adalah potret couple seperti film-film India, mereka membangun kesuksesan bersama atas dasar cinta. Menurut zodiak, Shah Rukh Khan dan Gauri adalah “match made in heaven” keduanya akan bekerja keras memberikan yang terbaik bagi keluarganya. So, sweet ya!

2. Kareena Kapoor – Saif Ali Khan (Virgo dan Leo)

Leo layaknya keluarga kerajaan di susunan zodiak, sementara Virgo layaknya tabib istana. Leo dan Virgo bukanlah pasangan harmonis jika menjalin hubungan asmara bersama. Tetapi semua itu akan berbeda jika sang wanita adalah Virgo dan sang pria adalah Leo, mereka memiliki kemungkinan  untuk bertahan lebih besar.

Pasangan yang lebih tua dengan bintang Leo tidak terlalu tertarik dengan senyum atau sikap yang dibuat-buat tetapi sangat perhatian kepada hal yang benar-benar penting. Kita semua tahu bagaimana Kareena Kapoor Khan seringkali bertingkah nyeleneh dan Saif juga merespon dengan sikap yang lebih cuek. Saif lebih perhatian dengan Kareena untuk hal-hal yang penting bagi hubungan mereka berdua.

Leo menjadi pemimpin di dalam sebuah hubungan di depan publik. Tetapi Virgo adalah kekuatan sesungguhnya di balik tahta yang diduduki Leo. Jadi berdasarkan zodiak, hubungan asmara antara Saif dan Kareena akan saling menguatkan seiring berjalannya waktu yang mereka lalui bersama.

3. Kajol – Ajay Devgn (Leo – Aries)

Leo adalah sosok loyal yang penuh dengan power dan mampu mengintimidasi zodiak lain. Sementara Aries adalah pribadi yang energik, berjiwa kepemimpinan tinggi, jadi Leo dan Aries adalah dua kepribadian yang sangat bertolak belakang bila disatukan. Begitu juga yang dikatakan banyak media terhadap hubungan Kajol dan Devgn, “pasangan yang impossible” itulah julukan mereka.

Secara sifat mungkin mereka kontras sekali, tapi ilmu astrologis malah menjamin kebahagiaan keduanya. Meskipun sama-sama keras dan kurang romantis, kedunya memendam cinta yang sangat dalam. Buktinya penikahan Kajol dan Ajay Devgn tetap kokoh dan langgeng sejak 1999 sampai sekarang meskipun sering mendapat pemberitaan negatif dari media.

4. Deepika Padukone-Ranveer Singh (Capricorn-Cancer)

Capricorn layaknya orang bijak sementara Cancer adalah orang yang supel dan menyenangkan. Ini adalah dua sifat yang bertentangan dalam astrologi. Sementara secara hukum alam, dua hal yang saling bertentangan akan saling menarik perhatian. Orang yang supel lebih sensitif dibandingkan orang bijak. Capricorn bisa saja mencintai pasangan dengan hasrat yang luar biasa, tetapi mereka tidak akan menunjukkannya di depan orang lain. Capricorn lebih suka memberikan support secara konstan dan menenangkan emosi Cancer yang gampang naik turun.

Berdasarkan ilmu astrologi, ambisi Capricorn saat mengejar karir bisa menjadi bahan perdebatan dengan Cancer. Tetapi di saat-saat senang, emosional dan supelnya Cancer bisa menjadi hiburan bagi Capricorn. Hal ini sesuai dengan tindakan Ranveer yangs ering muncul di acara Deepika, baik ketika kumpul bersama teman ataupun datang ke pesta pernikahan. Ranveer sama sekali tidak malu mengunjungi Deepika yangs edang melakukan tamasya dan promosi xXx: Return of Xander Cage. Berbeda dengan Ranveer, Deepika malah jarang menampakkan responnya dihadapan publik, ini semata untuk menjaga perasaan Ranveer.

Setelah melihat kecocokan keempat top couple Bollywod ini, apakah kamu sendiri masih percaya dengan latar belakang zodiak sebagai penentu kesuksesan hubungan kedua insan?

 ..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *