Profesi sebagai presenter menjadi kebanggaan tersendiri bagi Marissa Nasution. Pasalnya, ia tak hanya berhubungan dengan jajaran selebritis Indonesia, melainkan artis-artis luar negeri. Kesempatan yang hadir kali ini tentu membuat Marissa bangga. Terang saja, pemeran film Janda Kembang itu diberi kesempatan untuk mewawancarai para artis Rogue One: A Star Wars Story yang sudah tayang di bioskop tanah air, kemarin 14 Desember 2016.
Dalam akun instragramnya yang bernama @marissaln, beberapa kali presenter cantik tersebut memamerkan beberapa foto pertemuannya dengan jajaran para artis Rogue One: A Star Wars Story yang sudah tayang di bioskop tanah air, kemarin 14 Desember 2016.
Tak hanya foto, Marissa juga mengunggah video pendek saat kedua artis tersohor yang diwawancarainya berada di atas panggung. Sang sutradara Gareth Edwards juga tak ketinggalan hadir di sana. Marissa mengatakan jika ia membahas banyak hal tentang film Rogue One. Dalam salah satu foto, ada satu yang menyita perhatian, yaitu saat Marissa berfoto bersama Diego Luna. Terlihat bahwa Diego tak segan merangkul pinggang Marissa. Kabarnya, hasil wawancara Marissa bersama para pemeran Rogue One: A Star Wars Story akan ditampilkan dalam sebuah acara televisi.
Foto tersebut adalah jumpa pers yang digelar di Tokyo, Jepang. Dalam foto tersebut, Marissa membubuhkan keterangan, “We are here at the STAR WARS ROGUE ONE Southeast Asia Presscon! Follow my feed and story for live updates! We are about to meet the cast and director in a minute #Starwarsrogueone.”
[Image Source]
Tak hanya foto, Marissa juga mengunggah video pendek saat kedua artis tersohor yang diwawancarainya berada di atas panggung. Sang sutradara Gareth Edwards juga tak ketinggalan hadir di sana. Marissa mengatakan jika ia membahas banyak hal tentang film Rogue One. Dalam salah satu foto, ada satu yang menyita perhatian, yaitu saat Marissa berfoto bersama Diego Luna. Terlihat bahwa Diego tak segan merangkul pinggang Marissa. Kabarnya, hasil wawancara Marissa bersama para pemeran Rogue One: A Star Wars Story akan ditampilkan dalam sebuah acara televisi.
Di beberapa postingan Marissa yang lain, tampak pula Darth Vader dan Stormtrooper yang berdiri di atas panggung menyambut para artis Rogue One: A Star Wars Story yang hadir bersama sang sutradara. Terlihat pula para karakter robot K-2 dan miniatur senjata Death Star.
..