October 31, 2024

Di Hollywood kita menyebut Orlando Bloom dan Tom Cruise sebagai Hot Daddy. Bukan hanya ganteng, aktor-aktor ini memang menjadi potret ayah-ayah idaman banyak orang. Wanita mana sih yang tak akan melihat pesona dua aktor ini? Tak kalah dengan Orlando dan Tom Cruise, Indonesia juga punya versi hot daddy yang pastinya sudah lama kamu idolakan.

Mereka bukan hanya ganteng, tapi juga membesarkan anak-anaknya sendirian tanpa istri. Wah, siapa sih hot daddy yang juga berstatus sebagai duda ganteng ini? Penasaran kan? Yuk, intip rangkumannya berikut ini!

1. Vokalis Ganteng yang Jadi Mantan Kekasih Luna Maya

Siapa lagi kalau bukan Nazril Ilham atau lebih dikenal dengan Ariel Noah. Vokalis ganteng ini merupakan salah satu daddy ganteng yang sangat diidolakan banyak wanita. Bukan hanya wanita dewasa, banyak sekali anak-anak gadis yang terpikat dengan pesona vokalis dari Noah Band sendiri.

Ariel Noah dan Allea Ananta Irham
Ariel Noah dan Allea Ananta Irham

Tak jauh dari Orlando Bloom, Ariel juga cukup banyak menghabiskan waktu berdua bersama putrinya. Setelah pernikahannya dengan Sarah Amalia berakhir di meja pengadilan, putri cantik Ariel yang bernama Allea Anata Irham banyak menghabiskan waktu bersama dengan kekasih Sophia Latjuba ini. Nah, sudah ganteng, sayang anak lagi, siapa yang tak tergila-gila dengan Ariel Noah. Sayang, penyanyi 35 tahun ini sudah pacar.

2. Bule Ganteng yang Jadi Idaman Banyak Wanita

Berbeda dengan Ariel Noah, daddy satu ini kabarnya masih single dan tak memiliki kekasih. Ia terakhir berkencan dengan seorang model cantik yang belakangan baru saja melahirkan anak pertamanya. Si ganteng yang menjadi idaman banyak wanita ini tak lain adalah Mike Lewis. Yap, Mike adalah ayah dari anak keduanya Tamara Bleszynski yang bernama Kenzou Leon Bleszynski Lewis.

Anak Mike Lewis dan Tamara
Anak Mike Lewis dan Tamara

Sejak berpisah dengan Tamara pada tahun 2012 lalu, Mike sering membawa Kenzou tinggal bersama dirinya. Bahkan Mike sering menghabiskan waktu liburan bersama dengan anak gantengnya ini. Berbeda dengan artis-artis lain, Mike memang masih berhubungan baik dengan mantan pasangannya. Tak heran pula jika Mike dengan mudah memboyong anak kandungnya tersebut.

3. Aktor Ganteng yang Baru Saja Berstatus Duda Keren

Menikahi Dewi Rezer di Ulawatu, Jimbaran Bali pada tanggal 18 Juli 2007, kehidupan Marcellino Lefrand banyak berubah. Ia bukan hanya makin tampan, tapi juga banyak bekerja keras demi anak dan istri cantiknya. Sayang, setelah 9 tahun menikah, dua pasangan artis ini memutuskan bercerai. Kabarnya, perceraian ini diawali dengan perselingkuhan antaran Dewi dengan seorang bule.

Marcelino Lefrandt
Marcelino Lefrandt

Bergantinya status Marcell menjadi seorang duda membuat banyak netizen heboh. Banyak dari mereka yang berkeinginan mendekati duda dua anak ini. Bagaimana tidak, selain ganteng Marcell adalah tipe pria yang sangat sayang kepada kedua anaknya, Marcelle Brinette Renee Lefrandt dan Jarvis Leopold Rezer Lefrandt. Tak hanya itu, Marcell adalah salah satu aktor ganteng yang kesetiaannya benar-benar telah teruji.

4. Artis yang Miliki Anak Super Ganteng dan Berbakat

Aktor berikut yang masuk dalam daftar sebagai artis hot daddy adalah Deddy Corbuzier. Well, setuju kan jika mentalis yang kini banyak menjadi pemandu acara talkshow ini masuk kategori hot dady? Tak kalah dengan 3 artis ganteng di atas, Deddy juga sosok ayah yang sangat cekatan. Ia bukan hanya melindungi tapi juga mendidik anaknya sejak kecil.

Azkanio Nikola Corbuzier
Azkanio Nikola Corbuzier

Deddy sendiri membesarkan anaknya (Azkanio Nikola Corbuzier) sendiri sejak bercerai dengan istrinya. Seperti yang diketahui, Deddy sempat menikah dengan Kalina Oktarani pada 25 Februari 2005 lalu. Sayang, setelah 8 tahun menikah, mereka memutuskan bercerai di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Meski telah berpisah, hingga kini Deddy dan Kalina masih menjalin hubungan yang cukup baik.

Well, itulah dia daddy ganteng yang ternyata kini tengah berstatus duda. Nah, dari keempat papa ganteng di atas, mana nih idolamu?..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *