Warkop DKI menjadi salah satu film paling fenomenal di Indonesia. Well, siapa sih yang tak mengakui jika film yang diperankan oleh Dono, Kasino dan Indro ini benar-benar apik dan berkelas. Bukan hanya karena kelucuan para pelawak sekaligus artis senior ini, kesuksesan film-film Warkop DKI juga dipengaruhi oleh artis-artis cantik yang berjaya saat itu.
Nah, sedikit bernostalgia dengan film-film warkop DKI, kali ini Selebupdate merangkum beberapa artis cantik yang pernah bermain dalam film satu ini. Nah, penasaran kan dengan gadis-gadis cantik Warkop DKI yang pernah berjaya di masanya? Intip yuk, siapa tahu ada idolamu di bawah ini!
1. Artis Cantik 80-an yang Hingga Kini Masih Eksis di Dunia Hiburan
Ialah Meriam Bellina. Artis cantik yang dulunya seksi kebangetan ini juga masuk dalam deretan gadis cantik di film Warkop DKI. Yap, Meriam ikut masuk dalam film Warkop DKI edisi: Makin Lama Makin Asyik yang diproduksi pada tahun 1987. Meriam sendiri berperan sebagai Erna, keponakan tante Sarah (pemilik kos Dono, Kasino dan Indro).
2. Artis Senior yang Makin Seksi di Usia 46 Tahun
Artis cantik satu ini adalah Kiki Fatmala yang keseksiannya tak pernah memudar sepanjang masa. Berbeda dengan Meriam, Kiki mendapatkan kesempatan tiga kali berakting dengan Dono, Kasino dan Indro. Yap, artis cantik ini turut bergabung dalam produksi film Warkop DKI edisi Bisa Naik Bisa Turun dan Masuk Kena Keluar Kena yang dirilis pada tahun 1992 silam serta Bagi-bagi dong di tahun 1993.
3. Si Cantik yang Beradu Akting dengan Chintami Atmanegara dan Nia Zulkarnaen
Tahun 1986, Dono, Kasino dan Indro bukan hanya ditemani oleh satu wanita cantik. Namun, mereka ditemani 3 wanita berparas ayu dengan tubuh aduhai. Mereka adalalah Nia Zulkarnaen, Chintami Atmanegara serta Ayu Azhari. Kehadiran tiga wanita cantik di edisi film Sama Juga Bohong ini cukup menarik perhatian. Apalagi Ayu yang saat itu masih muda dan terlihat cantik kebangetan.
4. Istri Anjasmara yang Menolak Untuk Menua
Di tahun yang sama, Dian Nitami jugha turut andil dalam peran di film Warkop DKI. Berbeda dengan Ayu Azhari, istri cantik Anjasmara ini bermain di edisi Atas Boleh Bawah Boleh bersama Eva Arnaz. Meski kalah sorotan dengan Eva Arnaz, akting Dian Nitami saat itu cukup menarik perhatian loh. Apalagi dengan wajah cantiknya yang hingga kini tak memudar.
5. Kasir Cantik yang Antarkan Film Warkop DKI Laris Manis di Tahun 1984
Kasir cantik yang dimaksud adalah Ira Wibowo yang berperan sebagai Susan di film Warkop DKI edisi Itu Bisa Diatur. Seperti film-film sebelumnya, Tiga sekawan Dono, Kasino dan Indro membuat kelucuan saat membuka restoran. Kelucuan makin menjadi-jadi saat Susan terborgol bersama dengan Indro. Selain di edisi Itu Bisa Diatur, Ira juga berperan sebagai Ira dalam film Warkop DKI edisi Gantian Dong.
6. Mantan Artis Panas yang Langganan Masuk Sebagai Pemain Warkop DKI
Ialah Eva Arnaz yang diketahui telah bermain dalam 50 lebih judul film sejak terjun di dunia hiburan. Mantan artis panas yang kini berjilbab ini sendiri bermain bersama Dono, Kasino Indro sudah sebanyak 8 edisi film. Sementara film pertamanya berjudul Pintar Pintar Bodoh yang tayang di tahun 1980. Nah, masih ingat dengan akting artis cantik satu ini kan?
7. Akris Cantik yang Kini Jadi Politisi Beken
Artis selanjutnya yang dulunya cukup berjaya lantaran membintangi film Warkop DKI adalah Nurul Arifin. Yap, artis yang kini menjadi politisi ini bermain dalam edisi Malu-malu Mau yang tayang pada tahun 1988. Tak hanya di edisi tersebut, Nurul kembali eksis bermain dalam Mana Bisa Tahan dan Sudah Pasti Tahan yang dirilis di era tahun 90-an.
8. Si Cantik yang Kini Mantap Berhijab
Selain Eva Arnaz ada pula artis populer lain yang kini telah mantap berhijab. Si cantik ini adalah Inneke Koesherawati. Sama seperti artis-artis sebelumnya, Inne juga mendapatkan kesempatan berakting dengan komedian-komedian kondang di Indonesia. Inne sendiri bermain dalam edisi Bagi-bagi Dong bersama Kiki Fatmala yang tayang pada tahun 1993.
9. Si Manis Jembatan Ancol yang Turut Masuk Gadis Cantik Warkop DKI
Nah, si cantik ini tak lain dan tak bukan adalah Diah Permatasari. Ia masuk sebagai pemain edisi film Bebas Aturan Main yang diproduksi di tahun 1993. Selain itu, artis yang kian hari makin seksi ini juga bermain dalam Sayang Duluan Dong. Dalam film yang dproduksi pada tahun 1994 ini, Diah bermain dengan Gitty Srinita.
10. Sylvana Herman yang Ikuti Inne Mantap Berhijab
Artis terakhir yang juga dikenal sebagai wanita cantik di Warkop DKI adalah Sylvana Herman. Nah, masih ingat dengan artis senior satu ini kan? Artis cantik ini menjadi pemain film Warkop DKI edisi Jodoh Boleh Diatur yang diproduksi tahun 1988. Tak sendiri, Sylvana bersaing cantik dengan Ira Wibowo dan Nia Zulkarnaen dalam film satu ini.
Baja Juga : Alhamdulillah, 4 Mantan Model Buka-bukaan yang Kini Telah Istiqomah Berhijab
Well, itulah dia artis-artis cantik yang berperan sebagai gadis cantik di film Dono, Kasino dan Indro. Kali ini, sosok gadis seksi yang ikut bermain dalam film Warkop DKI Reborn adalah Hannah Ar-Rasyid dan Nikita Mirzani. Nah, tak kalah cantik dengan artis senior sebelumnya kan?..