October 30, 2024

Bukan hanya ustad dan ustadzah saja yang kebanjiran job di bulan ramadan. Namun, para komedian juga cukup banyak mendapatkan pekerjaan. Bagaimana tidak, dari mulai jam dua pagi hingga setelah isya’ ada saja acara televisi yang mengusung tema komedi.

Ya, tentu berkah ramadan ini pun membuat kantong para komedian ini cukup tebal. Lalu siapa sajakah komedian yang laris manis di ramadan kali ini? Yuk, simak rangkumannya berikut ini!

1. Entis Sutisna yang Kabarnya Jadi Komedian dengan Bayaran Termahal

Sudah tahu kan siapa Entis Sutisna? Ya, siapa lagi kalau bukan Sule, komedian hits yang pernah memenangkan ajang pencarian bakat, API. Kepopuleran Sule dikenal lama oleh publik. Ia memiliki kemampuan untuk membuat lelucon spontan yang kreatif. Selain itu, Sule selalu berkembang untuk lebih baik dari waktu ke waktu.

Di bulan ramadan ini, Sule terlihat banyak sekali menghabiskan waktu di layar kaca. Banyak sekali acara-acara komedi yang menggunakan ayah dari Rizky Febian ini. Kabarnya, kini Sule menjadi komedian nomer satu dengan bayaran termahal di Indonesia. Ya, bagaimana tidak, program acara yang ia bawakan cukup banyak. Ya kan?

2. Sahabat Sule yang Ganteng Parah

Selain Sule, ada satu lagi komedian yang belakangan ini sangat populer di mata publik. Komedian tersebut, tak lain dan tak bukan adalah Andre Taulany, sahabat dekat dari Sule. Mantan vokalis Stinky ini memang baru di dunia lawak, namun lelucon yang ia sampaikan cukup kreatif dan tak membosankan.

Bukan hanya menghibur saja, Andre kerap memberikan lelucon cerdas yang sangat mendidik. Tak heran ia tak pernah sekali pun sepi job, apalagi di saat bulan puasa seperti ini. Nah,siapa nih yang mengidolakan Andre? Pasti tahu betul acara apa yang ia bawakan.

3. Mami Cantik yang Centilnya Kebangetan

Masih ingat dengan Nunung kan? Ya, tentu tak akan lupa dengan komedian cantik satu ini. Bagaimana tidak, setiap menghidupkan layar kaca, wajah Nunung hampir selalu menghiasi acara televisi. Begitu pula di bulan ramadan ini, ia beberapa kali tampil bersama dengan Andre dan Sule.

Nunung sendiri sudah lama terjun di dunia perlawakan. Ia memulai kariernya sejak 1986 yang debut lewat sinetron Si Doel Anak Sekolahan. Bukan hanya saat ini saja, Nunung sudah populer di era 90an. Bahkan ia pernah menyabet penghargaan sebagai Pemeran Komedi Wanita Terfavorit di tahun 1999.

4. Versi Komedinya Ariel Noah

Nah, siapa lagi kalau bukan Parto. Ya, pemilik nama asli Eddy Soepono ini memang diidentikkan dengan Ariel Noah. Selain wajahnya yang hampir mirip, gaya tatanan rambutnya pun juga sama. Sehingga tak heran jika ia kerap diminta untuk menjadi Ariel Noah “Abal-abal” saat melawak.

Belakangan ini nama Parto kembali menjadi buah bibir publik. Setelah bubar dengan group lawaknya terdahulu, Parto masih tetap eksis dan menerima job. Tawaran demi tawaran pun makin banyak di bulan ramadan ini. Tak heran kan jika Parto kerap terlihat eksis di televisi?

Wah, selain empat komedian di atas, siapa lagi komedian yang laku keras di bulan ramadan ini? Kamu punya usul, tulis usulanmu di kolom komentar di bawah ini ya!..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *