Memasuki bulan Ramadan ini, televisi pasti diramaikan dengan iklan yang malah bikin ngiler, ya. Hal ini mendorong kita untuk membayangkan takjil dan buka puasa apa yang akan disantap jika nanti Maghrib akhirnya datang. Ditambah lagi, jajanan takjil bisa gampang ditemukan di sepanjang jalan selama bulan Ramadan. Tinggal pilih, dan pilih saja.
Di samping banyaknya menu buka puasa yang nikmat dengan tampilan menggoda, takjil-takjil di bawah ini masih bisa mempertahankan pesona godaannya meski harganya sangat ramah di kantong. Es krim memang aduhai enaknya, tapi kalau selama sebulan jajan es krim ya bangkrut, dong. Mending intip 5 takjil super murah tapi maha enak ini, yuk.
1. Es Penggoda
Jadi, siapa yang tidak tergoda melihat teh di dalam gelas yang berembun karena batu-batu kristal pendingin? Es teh selalu menjadi pilihan nomor satu untuk menutup acara makan kita. Aduh, apalagi di bulan puasa seperti ini, rasanya es teh jadi lebih seksi dari biasanya, ya. Agar lebih nikmat, masukkan irisan lemon dalam tehmu. Jangan lupa gunakan banyak batu es, ya. Segar!
2. Selamat Datang, Kolesterol
Pasangan sejati es teh adalah gorengan. Tahu isi, bakwan, atau martabak ditemani dengan banyak cabe rawit hijau tak pernah gagal dalam urusan menggoda, ya. Meski kita semua tahu bahwa tak sehat jika mengkonsumsi gorengan terlalu banyak, namun makanan ini tetap menjadi pilihan kesayangan untuk berbuka puasa. Sandingkan dengan es teh, maka buka puasamu sudah sempurna. Alhamdulillah, ya.
3. Lega dan Kenyang
Takjil yang satu ini rasanya tak pernah ketinggalan di setiap bulan Ramadan, ya. Kolak ini memang sangat cocok dijadikan pilihan untuk membatalkan puasa. Hangat maupun dingin, kolak tetap nikmat disantap. Kolak yang biasanya berisi pisang dan kacang hijau dengan santan ini bisa langsung membuatmu kenyang tapi tak sampai kekenyangan. Bisa lanjut ibadah sholat maghrib dengan lega, dan siap makan buka dengan makanan yang lebih berat.
4. Bisa Bikin di Rumah
Jika memasuki bulan Ramadan, sudah bisa ditebak bahwa hampir setiap saat iklan sirup muncul bergantian di televisi. Minuman berwarna-warni sesuai dengan rasa dan aromanya ini memang selalu terlihat menggiurkan. Agar lebih istimewa, tambahkan potongan buah ke dalamnya. Hemat, murah meriah, dan nggak perlu macet-macet di jalan untuk mencari takjil segar, deh.
5. Warnanya Selalu Menggoda
Satu lagi takjil yang tak kalah menggoda dengan warna-warni indahnya. Salad buah, selain segar di mata, takjil jenis ini tentu saja segar di tenggorokan. Paduan merahnya semangka, hijau segarnya melon, kuning menggodanya nanas, memang agak mustahil untuk dicuekin, ya. Soal rasa jangan ditanya, kecut-kecut seksinya strawberry yang jadi satu dengan manisnya mayones selalu jadi juaranya segar. Nyam!
Tak perlu takjil yang mahal untuk memuaskan nafsu buka puasamu. Lebih baik batalkan dengan makanan ringan dan lanjutkan dengan ibadah sholat Maghrib dulu sebelum akhirnya kamu menyantap menu buka puasa yang sesungguhnya. Jadi, apa nih takjil favorit kamu?..