March 29, 2024
Kunci sukses kevin aprilio

Kunci sukses kevin aprilio

Musisi muda yang juga putra sulung dari pasangan Addie MS dan Memes, Kevin Aprilio kini semakin naik daun. Kiprahnya di dunia musik terbukti cukup dipertimbangkan. Dimulai dari band Vierratale kemudian merambah menjadi produser, membuat Kevin semakin diperhitungkan.

Selain bermusik, Kevin juga berinvestasi guna mengelola kekayaannya. Investasi itu sendiri kabarnya sangat menjanjikan lho. Lalu investasi apasih kira-kira? Check it out 🙂

1. Job Band Stabil

Terhitung sudah 8 tahun lamanya grup band yang digawangi oleh Widi, Kevin dan Raka itu berjalan. Dalam debutnya itu, Vierratale sendiri mengalami pergantian personil beberapa kali. Kendati demikian job Vierratale sejauh ini cukup stabil. Mulai dari album pertama hingga yang teranyar selalu laris di pasaran. Belum lagi job off air dan on air yang Vierratale terima. “Sekarang kita bertiga delapan tahun ngeband stabil jobnya,” terang Kevin.

Job Band Stabil
Job Band Stabil (c) Instagram

Masih kurang puas, putra sulung pasangan musisi kondang itu juga merilis sebuah grup musik baru yakni Princess. Tetapi sayangnya girl band besutan Kevin Aprilio itu tak seberuntung Vierratale. Pasalnya berkat satu dan lain hal yang akhirnya membuat Princcess kuncup mengembang. Kendati demikian karir Princess sendiri masih tetap berjalan dan selalu dielu-elukan oleh para pecintanya di luar sana.

2. Investasikan Rumah Sendiri

Di usianya yang masih tergolong muda, duniawi Kevin Aprilio telah terpenuhi. Terlepas dari peran orang tua, kecukupan materil yang ia dapatkan merupakan hasil jerih payahnya sendiri. Meski belum berkeluarga nampaknya Kevin ingin mempersiapkan segala sesuatunya lebih awal, dimulai dari sebuah rumah misalnya. Ya, di usinya yang genap 25 tahun ini kabarnya Kevin telah memiliki hunian impiannya sendiri.

Investasikan Rumah Sendiri
Investasikan Rumah Sendiri (c) Instagram

Usut punya usut ternyata rumah Kevin telah didapatkannya lima tahun lalu, tepatnya ketika ia berumur 20. Namun, kala itu Kevin belum bisa KPR (Kredit Pemilikan Rumah) karena usianya yang masih di bawah umur. Setelah proses KPR selesai, Kevin pun mengontrakkan rumahnya selama setahun guna investasi. Mengapa begitu? Pasalnya Kevin sendiri memang ingin berinvestasi dan masih tinggal bersama orang tuanya.

3. Kevin: Lebih Down To Earth Aja

Keberhasilan duniawi yang didapat Kevin bukanlah hal instan. Kenyataan bahwa ia keturunan musisi ternama nyatanya tak membuat Kevin berpangku tangan. Ya, band yang digawanginya bersama Widy dan Raka merupakan salah satu bukti pencapaiannya yang dimulai dari nol. Selain pendapatan, Kevin dan teman-tamannya juga mendapatkan penghargaan dan disegani. Meski begitu, Kevin sendiri selalu merasa kecil dan masih harus banyak belajar.

Kevin, Lebih Down To Earth Aja
Kevin, Lebih Down To Earth Aja (c) Instagram

“Masih banyak belajarlah, masih nol banget, mensyukuri aja apa yang sudah dicapai,” tuturnya. Guna membagi kebahagiannya, di bulan puasa kemarin Kevin mengadakan acara buka puasa bersama. Sejenak beristirahat, Kevin tak ingin silau dengan gemerlapnya dunia terus-menerus. “Rasanya seneng banget bisa kumpul, kita bisa saling reminding, gak duniawi banget, lebih mensyukuri apa yang sudah kita capai, down to earth,” tutup Kevin.

4. Kevin Pindah, Addie MS Gerah

Memiliki penghasilan lengkap dengan hunian, merupakan kriteria lelaki idaman bukan?! Yupps, itulah predikat yang kini tersemat pada Kevin Aprilio. Belum lama ini kabarnya ia telah pisah rumah dengan orang tuanya dan menghuni rumah barunya. Menurutnya, tinggal seorang diri memiliki keuntungan dan kerugian masing-masing. Pasalnya jika sebelumnya kebutuhan Kevin selalu terpenuhi dan dilayani di rumah orang tuanya, langsung berbanding terbalik dengan kemandirian yang mesti ia lakoni.

Kevin Pindah, Addie MS Gerah
Kevin Pindah, Addie MS Gerah (c) Instagram

“Kalau sendiri kan apa-apa biayain sendiri termasuk listrik,” katanya. Pindahnya Kevin ke rumah barunya tak pelak meninggalkan lubang di hati kedua orang tua. Tanpa tedeng aling-aling Addie MS menuturkan bahwa Kevin masih sering bermanja-manja di rumah, salah satunya yakni disuapi ibunya. Dalam kesempatan yang sama Addie juga menuturkan bahwa sebenarnya ia ingin putra sulungnya itu tetap tinggal bersama keluarga sampai kapanpun. Karena jika Kevin pindah, itu artinya rumah akan sepi tinggal Addie dan Memes saja.
Tapi mau tak mau, musisi kawakan itu pun mengikhlaskan putranya untuk tinggal sendiri karena kemauan sang anak, “Saya pengennya (Kevin) terus-terusan tinggal serumah, kita selalu cerita-cerita, manakala Kevin pindah, saya akan tinggal berdua. Cobaan saya sama Memes. Itu pilihan anak-anak,” ujar Addie Ahmad Sahroni

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *